Hukum Selamatan 1-7 Hari,40 Hari,100 Hari dan Haul Bagi Orang Yang Telah Meninggal Dunia

Selasa,04 Oktober 2011

Salam Persahabatan…

Bagaimana Kabarnya Sahabat Mas Say Laros?

Kata ‘’Haul’’ berasal dari bahasa arab yang berarti telah lewat atau berarti tahun.Masyarakat jawa biasa menyebutnya dengan istilah ‘’Khol utowo selametane wong mati’’ (Haul atau selamatan untuk mendoakan orang yang sudah meninggal’’ jadi haul merupakan suatu ritual keagamaan yang bertujuan untuk memperingati meninggalnya ulama’ (Tokoh agama,Kyai) atau salah satu dari anggota keluarga.

Dalil mengenai haul adalah berdasar hadits nabi yang menerangkan bahwa junjungan kita Sayyidina Muhammad SAW setiap tahun telah melakukan ziarah kubur pada syuhada’ uhud (para sahabat yang gugur pada peperangan uhud) yang kemudian diikuti oleh para sahabat abu bakar dan utsman pada setiap tahun.Hadits ini diriwayatkan oleh imam al-baihaqi dari al-waqidi.(Mukhtashar Ibnu Katsir,Juz 2 Hal 279)

            Sedangkan selametan pada hari ke 1 sampai hari ke 7 setelah kematian adalah tradisi orang jawa kalau ada keluarga yang meninggal,tradisi atau budaya selametan tidaklah bertentangan dengan syara’,budaya tersebut berdasarkan pada hadits dibawah ini:

‘’Imam thawus berkata:Seorang yang mati akan memperoleh ujian dari allah swt dalam kuburnya selama 7 hari.Untuk itu,sebaiknya mereka yang masih hidup mengadakan sebuah jamuan makan (sedekah) untuknya selama hari-hari tersebut.Dari sahabat ubaid ibn umair,dia berkata:Seorang mukmin dan seorang munafiq sama-sama akan mengalami ujian dalam kubur.Bagi seorang mukmin akan beroleh ujian selama 7 hari,sedangkan seorang munafik selama 40 diwaktu pagi.(Al-Haway Ilaa Fatawa Lii Al-Suyuty,Juz 2 Hal 178)

Perbedaan Pendapat Para Ulama’ Tentang Hukum Selametan

            Mengenai haul dan selametan memang dikalangan ulama’ sendiri terjadi perbedaan pendapat,tetapi meskipun demikian mayoritas ulama 4 madzab mengatakan bahwa pahala selametan akan sampai kepada si mayit.Adapaun berbagai pendapat ulama’ madzab beserta dalil-dalilnya adalah seperti dibawah ini;

ULAMA’ YANG MEMPERBOLEHKAN

  1. Menurut Ibnu Taimiyah sedekah untuk mayit pahalanya bisa sampai pada si mayit (Majmu’ al-fatwa juz 24 hal 314-315 dan Kitab fatawa juz 24 Hal 322).
  2. Menurut Imam Nawawi (Dalam kitab Majmu’ Syarah Al-Muhadzab Juz 5 Hal 258)
  3. Menurut Imam Ibnu Qudamah (Al-Mughny Juz 2 Hal 566)
  4. Menurut golongan dari imam syafi’i dalam kitab Al-Adzkar Al-Nawawi Hal 150.
  5. Menurut ulama ahli fiqh aswaja seperti yang telah diterangkan oleh Al-Allamah Muhammad Al-Araby mengatakan bahwa pahala sodaqoh bisa sampai kepada yang sudah meninggal.

RANGKAIAN ACARA SELAMETAN ATAU HAUL

  1. Khotmil quran,yaitu membaca al-quran 30 juz.Menurut imam nawawi didalam kitab a;-majmu’ syarah al-muhadzab,juz 5 hal 258 menegaskan bahwa disunahkan untuk membaca al-quran untuk si mayit.
  2. Tahlilan,Ibnu Taimiyah menegaskan bahwa masalah tahlilan dengan keterangannya sebagai berikut ‘’Jika seorang membaca tahlil sebanyak 70.000 kali,kurang atau lebih dan pahalanya dihadiahkan kepada mayit,maka allah memberikan manfaat dengan semua itu’’.(Fatawa,24/323).
  3. Pengajian umum,yang kadang dirangkai dengan pembacaan secara singkat sejarah orang yang dihauli,yang mencakup nasab,tanggal lahir dan wafat,serta jasa-jasa dan keistimewaannya yang patut diteladani hal ini sesuai dengan keterangan dalam kitab Fatawa al-kubro juz II.
  4. Sedekah,diberikan kepada orang-orang yang berpartisipasi pada acara selametan,atau diserahkan langsung ke rumah tetangga (Adat jawa :Ater-ater atau weh-weh/saling memberi).Hal ini berdasarkan pada perintah nabi dalam kitabDurratun Al-Nasihin hal 95 dan kitab peringatan haul imam nawawi hal 23-26)

8 Tanggapan

  1. mungkin dia pakai primbon bro mangkax keras kepala
    hehehe

    Suka

  2. kalau mengaku orang Islam Wajib beriman Kepada Al-Quran bukan kitap laen!!!!! kalu gk mengakui Al-Quran Bukan Orang Islam Namanya!!!

    Suka

  3. lha kamu agamanya apa?? Islam Apa bukan???

    Suka

  4. Knp msh aja diributkan mslh slmtn u/ org meninggal hari I s/d 1000 hrnya. Perlu qt melakukan selamatan itu tdk syirik atau musrik.

    Suka

  5. makanya jgan brsumber dari al qur’an az. . .

    lok gg d do’ain ap qm yakin klwarga qm bsa msuk surga???

    slma kegiatan iu mghasilkan hal yg positif n gg brtentangan dg islam ngapa jdi mslah

    Suka

  6. makanya jgan brsumber dari al qur’an az. . .

    lok gg d do’ain ap qm yakin klwarga qm bsa msuk surga???

    slma kegiatan iu mghasilkan hal yg positif n gg brtentangan dg islam ngapa jdi mslah

    Suka

  7. sy jg setuju

    Suka

  8. Demi Allah yang maha mengetahui . . . . Rosullallah tidak pernah mencontohkan perbuatan yang seperti itu dan tidak ada dalil yang kuat menyebutkan bab masalah slametan,Dan slametan adalah budaya kejawen bukan ajaran islam QS Al-imron 120 bisa dicek disana

    Suka

JANGAN LUPA DI SUBSCRIBE DAN DI FOLLOW YA GAESS Youtube : Mas Say Laros Banyuwangi Instagram : @massaylaros Facebook : Mas Say Laros Banyuwangi